Fenomena Korean wave memang sedang tren di berbagai negara, salah satunya adalah di Indonesia. Tak hanya di industri musik dan drama, Korean hallyu kini sudah masuk ke industri makanan. Selain Mujigae yang menjadi resto Korea pertama yang mendapat sertifikasi halal MUI, ternyata banyak juga resto serupa yang menyajikan makanan ala Korea. Salah satunya adalah Oppa Dosirak.
Melihat dari Instagram-nya, Oppa Dosirak masih dalam tahap sertifikasi halal MUI. Per Maret 2024, prosesnya sudah mencapai 80%. Semoga proses sertifikasi ini segera terselesaikan agar teman-teman muslim yang ingin mencoba Korean food tidak lagi ragu.
Kemarin sebelum Ramadan, masih di sekitaran Mall Ciputra, saya dan doi mampir ke Oppa Dosirak. Tempatnya memang nggak begitu luas, tapi syukurnya nggak waiting list. Interior-nya cukup homey, peletakkan meja & kursinya nggak terlalu rapat. Jadi cukup nyaman, nggak dekat banget dengan pengunjung yang lain.
Kasirnya di bagian depan ya, guys, Jadi pesan dulu, bayar, baru kemudian menunggu pesanan datang, Yah, hampir mirip dengan cara pesan di Solaria. Waktu itu kami memesan Paket Dosirak 7, Fruit Bingsoo (desert khas Korea), Street Tteokbokki (ini gambar di menunya menggoda banget, makanya pesan, wkwk), Sweet Tea dan Honey Citrun Tea. Untuk setiap pemesanan Sweet Tea dan Corn Tea, sudah bisa free refill ya, teman-teman. Namun hanya khusus untuk kedua minuman itu aja, yang lain nggak bisa refill.
Bagi kalian yang penasaran apa saja menu yang terdapat di Oppa Dosirak, bisa cek di instagram mereka bagian story highlight Menu. Linknya di sini Instagram Oppa Dosirak.
Paket 7 Dosirak berisi Chicken Teriyaki, Fried Kimchi, Rice + Salad, Side Dish dan bisa tambah soup dengan sedikit tambahan biaya. Ada dua pilihan salad yang bisa dipesan, yaitu Potato Salad dan Green Salad. Untuk Side Dish juga ada dua pilihan, Side Dish A (berisi aneka gorengan seperti hobakjeon—zukini goreng khas Korea, mandu—pangsit khas Korea dan beef sausage). Untuk Side Dish B berisi dakgangjeong—ayam pedas manis Korea dan brokoli. Saat itu, kami memilih Green Salad dan Side Dish B.
Street Tteokbokki mereka sangat menggugah selera. Berisi potongan kue beras yang kenyal serta irisan odeng yang dimasak dengan saus gochujang. Telur rebus serta zukini gorengnya pun tak kalah enak, apalagi dimakan bersama dengan saus gochujang yang pedas manis. Street Tteokbokki disajikan dalam wajan kecil dengan alat makan berupa sumpit dan sendok panjang ala Korea. Wah, udah kayak di drama favorit kalian ya, guys.
Untuk rasa makanannya sangat oke. Namun, saya sedikit kecewa dengan Honey Citrun Tea-nya. Dengan harga yang cukup mahal, rasanya kurang istimewa. Hanya seperti rasa teh yang dicampur dengan lemon dan madu. Mungkin memang seperti itu konsepnya, tapi ekspektasi saya terlalu tinggi, wkwk. Untuk Sweet Tea refill-nya sih no comment.
Terakhir, kami menikmati desert Fruit Bingsoo-nya. Oh ya, karena Fruit Bingsoo ini berupa es krim yang pastinya cepat mencair, kalian bisa request agar desert-nya disajikan belakangan. Yaitu setelah makan utama selesai. Untuk sajian Fruit Bingsoo ini, sebenarnya not bad, namun terasa kurang spesial. Rasa es krim vanilla-nya mirip es krim Mixue yang ditambah dengan potongan buah, wkwk.
Overall, kami cukup puas menikmati makan siang di Oppa Dosirak. Street Tteokbokki-nya benar-benar patut diacungi jempol. Pelayanan petugasnya pun sangat baik. Sebenarnya, masih banyak menu-menu yang belum kami coba. Mungkin kapan-kapan bisa ke sana lagi untuk review menu yang lain.
Jadi, tertarik mencoba makanan khas Korea di Oppa Dosirak?
Oppa Dosirak Ciputra Mall
Alamat : Mal Ciputra - Citraland Mall, Jl. Letjen S. Parman No. 01 11 1 Lt. 5, RT 11/RW 01, Tj. Duren Utara, Kec. Grogol Petamburan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470
Jam operasional :
11.00 - 22.00 (khusus hari Jumat : 13.00 - 21.00)
Harga :
- start from 35k
*Credit Photo : personal collection by Me (Nira Kunea)